Temu Alumni Gagal

Temu Alumni yang Diundur Lagi dan Database Alumni

Jadi kemungkinan besar sudah pada tahu kalau Temu Alumni Olimpiade semua bidang diundur lagi dari yang dulu harusnya 16 Januari 2016 menjadi sekitaran bulan November!

Kenapa Gagal?

  • Karena banyak Alumni yang gak tau kalau acara ini eksis.
  • Karena masih banyak Alumni yang di luar negeri yang gak ikutan.
  • Karena… well… rencananya aja belum matang

Trus?

Trus ya jadi November dilaksanakannya (semoga gak mundur lagi, kemari dah dari Desember 2015 jadi Januari 2016, sekarang jadi November 2016, who knows next :v).

Jadi… buat para alumni olimpiade, terutama olimpiade komputer, diingat2 November jangan kemana – mana, kita ada acara ngumpul – ngumpul :3… (dan yang buat di luar negeri, rencanain kalau mau pulang ya deket – deket bulan November supaya bisa sekalian).

And then?

Kita (ntah siapa kita ini maksudnya) disuruh untuk mengumpulkan database alumni (semua bidang!) secara lengkap!

Tujuannya agar bisa di tracking kalian wahai para dedengkot ntah udah pada dimana dan tidak ada kabar :v…

Dan saya lagi memikirkan bagaimana membuat ini supaya mudah… karena datanya lumayan tersebar, berikut adalah cara – cara pengumpulan data yang kepikiran oleh saya:

  1. Buat database, buat form, minta satu – satu / sebar ke group, dan minta alumni yang ngebaca ngisi…
    • Problem:
      • Masalah sekuritas, pertama artinya formnya harus publik, bagaimana kita tahu kalau gak ada orang iseng yang ngisi form tersebut yang bukan alumni?
      • Bagaimana kita tahu yang ngisi itu alumni?
      • Bagaimana kalau banyak alumni yang gak baca post tersebut atau ternyata dia dilupakan oleh alumni lainnya sehingga tidak dimasukan ke dalam group?
  2. Ambil dari beberapa existing data, jadi minta kepala dari setiap bidang data alumni yang mereka punya, yang seadanya, trus kita gabungin dari situ.
    • Problem:
      • Gak mungkin komplit datanya, pasti banyak bolong – bolong.
      • Ujung2nya balik ke cara 1
  3. Menggunakan algoritma yang sophisticated dan ajaib untuk secara otomatis mencari semua alumni di social media (semacam web crawler mungkin, tapi untuk socmed, dan dia mencari orang yang related dengan orang yang sudah ada di dalam suatu group).
    • Problem:
      • Gua kurang dewa untuk membuat hal seperti ini ==a… Gua gak ngerti caranya
      • Not even sure how to start from here

Call For Help

Ok, jadi saya ingin minta bantuan, antara lain:

  1. Apakah kalian pernah mengerjakan hal seperti ini? (mengumpulkan database orang – orang yang terikat dalam suatu group), kalau iya, kalian pakai cara apa? Apakah bisa di automisasi? Apakah ternyata sudah ada aplikasinya? Apakah ada papernya?
  2. Apakah kalian ada insight ini harus diapain?
  3. Apakah ada yang bisa bantu? (siapa tahu kalian mau ngerjain skripsi, dan ngambil tema ini :v)

Btw… jangan jadi silent reader… tulislah sesuatu di kolom komentar di bawah ini…

2 thoughts on “Temu Alumni yang Diundur Lagi dan Database Alumni

Leave a Reply